Kamis, 12 Januari 2012

internet


PENGERTIAN INTERNET

Internet sendiri berasal dari kata  interconnection-networking, merupakan sistem global dari seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia. Manakala Internet (huruf ‘I’ besar) ialah sistem komputer umum, yang berhubung secara global dan menggunakan TCP/IP sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol). Rangkaian internet yang terbesar dinamakan Internet. Cara menghubungkan rangkaian dengan kaedah ini dinamakan internetworking.
sedangkan pengertian internet menurut segi ilmu pengetahuan, internet adalah sebuah perpustakaan besar yang didalamnya terdapat jutaan (bahkan milyaran) informasi atau data yang dapat berupa teks,grafik, audio maupun animasi dan lain lain dalam bentuk media elektronik. Semua orang bisa berkunjung ke perpustakaan tersebut kapan saja serta dari mana saja, jika dilihat dari segi komunikasi, internet adalah sarana yang sangat efektif dan efesien untuk melakukan pertukaran informasi jarak jauh maupun jarak dekat, seperti di dalam lingkungan perkantoran, tempat pendidikan, atapun instansi terkait.

SEJARAH INTERNET

Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat di tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut ARPANET (Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX, kita bisa melakukan komunikasi dalam jarak yang tidak terhingga melalui saluran telepon. Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol).
Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan.
Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu di tahun 1969, dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.
Oleh sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.
Uni Soviet (sekarang Rusia) meluncurkan wahana luar angkasa, Sputnik.
Sebagai buntut dari "kekalahan" Amerika Serikat dalam meluncurkan wahana luar angkasa, dibentuklah sebuah badan di dalam Departemen Pertahanan Amerika Serikat, Advanced Research Projects Agency (ARPA), yang bertujuan agar Amerika Serikat mampu meningkatkan ilmu pengetahuan dan teknologi negara tersebut. Salah satu sasarannya adalah teknologi komputer.
J.C.R. Licklider menulis sebuah tulisan mengenai sebuah visi di mana komputer-komputer dapat saling dihubungkan antara satu dengan lainnya secara global agar setiap komputer tersebut mampu menawarkan akses terhadap program dan juga data. Di tahun ini juga RAND Corporation memulai riset terhadap ide ini (jaringan komputer terdistribusi), yang ditujukan untuk tujuan militer.
Awal 1960-an
Teori mengenai packet-switching dapat diimplementasikan dalam dunia nyata.
Pertengahan 1960-an
ARPA mengembangkan ARPANET untuk mempromosikan "Cooperative Networking of Time-sharing Computers", dengan hanya empat buah host komputer yang dapat dihubungkan hingga tahun 1969, yakni Stanford Research Institute, University of California, Los Angeles, University of California, Santa Barbara, dan University of Utah.
Istilah "Hypertext" dikeluarkan oleh Ted Nelson.
Jaringan Tymnet dibuat.
Anggota jaringan ARPANET bertambah menjadi 23 buah node komputer, yang terdiri atas komputer-komputer untuk riset milik pemerintah Amerika Serikat dan universitas.
Sebuah kelompok kerja yang disebut dengan International Network Working Group (INWG) dibuat untuk meningkatkan teknologi jaringan komputer dan juga membuat standar-standar untuk jaringan komputer, termasuk di antaranya adalah Internet. Pembicara pertama dari organisasi ini adalah Vint Cerf, yang kemudian disebut sebagai "Bapak Internet"
Beberapa layanan basis data komersial seperti Dialog, SDC Orbit, Lexis, The New York Times DataBank, dan lainnya, mendaftarkan dirinya ke ARPANET melalui jaringan dial-up.
ARPANET ke luar Amerika Serikat: pada tahun ini, anggota ARPANET bertambah lagi dengan masuknya beberapa universitas di luar Amerika Serikat yakni University College of London dari Inggris dan Royal Radar Establishment di Norwegia.
Vint Cerf dan Bob Kahn mempublikasikan spesifikasi detail protokol Transmission Control Protocol (TCP) dalam artikel "A Protocol for Packet Network Interconnection".
Bolt, Beranet & Newman (BBN), pontraktor untuk ARPANET, membuka sebuah versi komersial dari ARPANET yang mereka sebut sebagai Telenet, yang merupakan layanan paket data publik pertama.
Sudah ada 111 buah komputer yang telah terhubung ke ARPANET.
Protokol TCP dipecah menjadi dua bagian, yakni Transmission Control Protocol dan Internet Protocol (TCP/IP).
Grup diskusi Usenet pertama dibuat oleh Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin, alumni dari Duke University dan University of North Carolina Amerika Serikat. Setelah itu, penggunaan Usenet pun meningkat secara drastis.
Di tahun ini pula, emoticon diusulkan oleh Kevin McKenzie.
Awal 1980-an
Komputer pribadi (PC) mewabah, dan menjadi bagian dari banyak hidup manusia.
Tahun ini tercatat ARPANET telah memiliki anggota hingga 213 host yang terhubung.
Layanan BITNET (Because It's Time Network) dimulai, dengan menyediakan layanan e-mail, mailing list, dan juga File Transfer Protocol (FTP).
CSNET (Computer Science Network) pun dibangun pada tahun ini oleh para ilmuwan dan pakar pada bidang ilmu komputer dari Purdue University, University of Washington, RAND Corporation, dan BBN, dengan dukungan dari National Science Foundation (NSF). Jaringan ini menyediakan layanan e-mail dan beberapa layanan lainnya kepada para ilmuwan tersebut tanpa harus mengakses ARPANET.
1982
Istilah "Internet" pertama kali digunakan, dan TCP/IP diadopsi sebagai protokol universal untuk jaringan tersebut.
Name server mulai dikembangkan, sehingga mengizinkan para pengguna agar dapat terhubung kepada sebuah host tanpa harus mengetahui jalur pasti menuju host tersebut.
Tahun ini tercatat ada lebih dari 1000 buah host yang tergabung ke Internet.
1986
Diperkenalkan sistem nama domain, yang sekarang dikenal dengan DNS (Domain Name System) yang berfungsi untuk menyeragamkan sistem pemberian nama alamat di jaringan komputer.

Tahun 1971, Ray Tomlinson berhasil menyempurnakan program e-mail yang ia ciptakan setahun yang lalu untuk ARPANET. Program e-mail ini begitu mudah sehingga langsung menjadi populer. Pada tahun yang sama, ikon "@" juga diperkenalkan sebagai lambang penting yang menunjukkan “at” atau “pada”. Tahun 1973, jaringan komputer ARPANET mulai dikembangkan ke luar Amerika Serikat.
Komputer University College di London merupakan komputer pertama yang ada di luar Amerika yang menjadi anggota jaringan Arpanet. Pada tahun yang sama, dua orang ahli komputer yakni Vinton Cerf dan Bob Kahn mempresentasikan sebuah gagasan yang lebih besar, yang menjadi cikal bakal pemikiran internet. Ide ini dipresentasikan untuk pertama kalinya di Universitas Sussex.
Hari bersejarah berikutnya adalah tanggal 26 Maret 1976, ketika Ratu Inggris berhasil mengirimkan e-mail dari Royal Signals and Radar Establishment di Malvern. Setahun kemudian, sudah lebih dari 100 komputer yang bergabung di ARPANET membentuk sebuah jaringan atau network. Pada 1979, Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin, menciptakan newsgroups pertama yang diberi nama USENET. Tahun 1981 France Telecom menciptakan gebrakan dengan meluncurkan telpon televisi pertama, dimana orang bisa saling menelpon sambil berhubungan dengan video link.
Karena komputer yang membentuk jaringan semakin hari semakin banyak, maka dibutuhkan sebuah protokol resmi yang diakui oleh semua jaringan. Pada tahun 1982 dibentuk Transmission Control Protocol atau TCP dan Internet Protokol atau IP yang kita kenal semua. Sementara itu di Eropa muncul jaringan komputer tandingan yang dikenal dengan Eunet, yang menyediakan jasa jaringan komputer di negara-negara Belanda, Inggris, Denmark dan Swedia. Jaringan Eunet menyediakan jasa e-mail dan newsgroup USENET.
Untuk menyeragamkan alamat di jaringan komputer yang ada, maka pada tahun 1984 diperkenalkan sistem nama domain, yang kini kita kenal dengan DNS atau Domain Name System. Komputer yang tersambung dengan jaringan yang ada sudah melebihi 1000 komputer lebih. Pada 1987 jumlah komputer yang tersambung ke jaringan melonjak 10 kali lipat manjadi 10.000 lebih.
Tahun 1988, Jarko Oikarinen dari Finland menemukan dan sekaligus memperkenalkan IRC atau Internet Relay Chat. Setahun kemudian, jumlah komputer yang saling berhubungan kembali melonjak 10 kali lipat dalam setahun. Tak kurang dari 100.000 komputer kini membentuk sebuah jaringan. Tahun 1990 adalah tahun yang paling bersejarah, ketika Tim Berners Lee menemukan program editor dan browser yang bisa menjelajah antara satu komputer dengan komputer yang lainnya, yang membentuk jaringan itu. Program inilah yang disebut www, atau World Wide Web.
Tahun 1992, komputer yang saling tersambung membentuk jaringan sudah melampaui sejuta komputer, dan di tahun yang sama muncul istilah surfing the internet. Tahun 1994, situs internet telah tumbuh menjadi 3000 alamat halaman, dan untuk pertama kalinya virtual-shopping atau e-retail muncul di internet. Dunia langsung berubah. Di tahun yang sama Yahoo! didirikan, yang juga sekaligus kelahiran Netscape Navigator.


·         Departement pertahanan amerika membentuk suatu jaringan komputer yang disebut arpanet,untuk memungkinkan personil militer dan peneliti sipilbertukar informasi yang berkaitan dengan hal-hal militer.
·         Melalui proyek ARPA  mereka mendemonstrasikan hardware dan software komputer yang berbasis unix dapat melakukan komunikasi dalam jarak tak berhingga melaluisalurn telepon.
·         Diperkenalkan pada oktober 1972,pada tahun 1981 hanya 231 komputer ,tahun  1986 bertambah menjadi 2308 komputer dan 1,5 juta pada tahun 1993
·         Awal tahun 1980 jaringan arpanet diubah menjadi TCP/IP
·         Dilanjutkan kembali dan dibiayai oleh NSF bekerja sama dengan CSNET berubah menjadi NSFNET

 
FASILITAS INTERNET
·         WORLD WIDE WEB
Mengakses  informasi berupa teks,gambar , suara , film, dll. Software browser yaitu microsoft internet explorer dan netscape communicator.
·         ELECTRONIC MAIL {EMAIL}
Surat elektronik adalah pesan yang dapat dikirimkan ,diterima maupun di simpan dan sewaktu waktu dapat diambil kembali oleh user melalui internet / jaringan elektronik.
·         TELNET
Kita bisa menggunakan komputer untuk berhubungan dengan komputer orang lain dan mencari atau mengambil informasi yang ada di komputer tersebut.
·         FILE TRANSFER PROTOCOL {FTP}
Melalui FTP user bisa mengirimkan data atau file dari satu komputer ke komputer yang lain,download  dan upload
·         GOPHER
Pengaksesan informasi hanya berupa teks
·         CHAT GROUPS / INTERNET RELAY CHAT (IRC)
Forum dimana user dapat saling berdiskusi atau berbincang-bincang dengan user lain.
·         NEWSGROUP
Ruang percakapan bagi para user yang mempunyai kepentingan bersama.
ISTILAH DALAM INTERNET
·         PROTOCOL
Suatu mekanisme yang sudah di standarkan untuk mentransfer atau manipulasi data
·         HTTP(hyper text transfer protocol)
Suatu protocol internet yang digunakan oleh www.
·         HOST
Alat yang memiliki internet protocol (ip) adress di suatu network tcp/ip
Atau internet.
·         HYPERTEXT MARKUP LANGUAGE(HTML)
Suatu bahasa yang menggunakan tanda-tanda tertentu (tag) untukm menyatukan kpode kode yang harus ditafsirkan oleh browser agar halaman tersebut dapat di tampilkan secara benar.
·         WEBSITE
Tempat sekumpulan halaman web milik seseorang atau suatu perusahaan dikumpulkan atau dikemas
·         HOMEPAGE
Istilah untuk menyebutkan halaman pertama yang akan muncul jika sebuah situs web diakses.
·         URL(Universal Resource Locator)
Alamat yang unik dan khas setiap halaman dan situs dalam WWW.
Bentuk dasar ;
Protocol://hostname/[path/[filename]]
Contoh;
http://www.perfeua.tripod.com/index.htmAA
DAMPAK POSITIF DAN NEGATIF INTERNET
Dampak postif :
Internet banyak membantu manusia dalam membantu manusia dalam berbagai aspek kehidupannya, internet sudah menjadi suatu kebutuhan dalam kehidupan sosial. Internet dapat memberikan pengaruh positif maupun negatif , itu tergantung pada kita sebagai client yang memanfaatkan fasilitas internet. Fungsi Internet dalam media komunikasi, merupakan fungsi internet yang (booming) banyak sekali digunakan oleh sebagian besar para pengguna internet, dimana setiap pengguna internet dapat berkomunikasi dengan pengguna lainnya di seluruh dunia. Kita juga dapat melakukan sharing data di internet, dengan menggunakan email, newsgroup, ftp dan www (world wide web – jaringan situs-situs web) para pengguna internet di seluruh dunia bisa saling bertukar informasi dengan cepat, praktis dan murah.

Fasilitas atau Media untuk mencari informasi secara update, perkembangan internet yang pesat, menjadikan www sebagai salah satu sumber informasi yang penting. Sehingga memudahkan dalam memperoleh informasi yang ada di internet sehingga manusia tahu apa saja yang terjadi di seluruh dunia . Bisa juga digunakan sebagai lahan informasi untuk bidang pendidikan, kebudayaan, Teknologi dan lain-lain. 

Selain itu internet juga bisa dijadikan lahan bisnis atau Jual Beli bagi para pengguna dimana para pengguna dapat menjajakan  barang di internet sehingga internet menjadi media promosi yang paling tepat karena murah, praktis dan efektif, dan dapat juga saling menguntungkan dengan memudahkan para pengguna dalam mencari barang yang akan di beli.

Masih banyak lagi dampak positif yang dapat kita peroleh dari internet, tergantung dari kita yang sebisa mungkin dan sebijaksana mungkin memanfaatkan fasilitas yang ada.


DAMPAK  NEGATIVE

Seperti yang di jelaskan sebelumnya internet itu dapat menjadi dampak yang positif jika kita menggunakannya dengan bijak tapi begitupun sebaliknya, internet dapat menjadi dampak yang buruk jika kita tidak bisa memanfaatkannya dengan baik. Berikut merupakan dampak negatif dari internet :


Cybercrime 
merupakan istilah yang akrab kita dengar yaitu  kejahatan yang di lakukan seseorang dengan sarana internet di dunia maya yang bersifat.
• Melintasi batas Negara
• Perbuatan dilakukan secara illegal
• Kerugian sangat besar
• Sulit pembuktian secara hukum
Bentuk-bentuk cybercrime sebagai berikut :
Hacking – Usaha memasuki sebuah jaringan dengan maksud mengeksplorasi atupun mencari kelemahan system jaringan.
Cracking – Usaha memasuki secara illegal sebuah jaringan dengan maksud mencuri, mengubah atau menghancurkan file yang di simpan padap jaringan tersebut.

Parnografi , memang secara langsung maupun tidak langsung di internet kita kadang menjumpai konten berbau pornografi, dengan kemampuan penyampaian informasi secara cepat yang dimiliki internet, pornografi pun merajalela. Untuk mengantisipasi hal ini, para produsen browser melengkapi program mereka dengan kemampuan untuk memilih jenis home-page yang dapat di-akses, dan pemerintah juga baru-baru ini berupaya untuk membuat proxy yang menangkal websie-website yang berbau pornografi.

Violence And Gore atau  Kekejaman dan kesadisan, juga banyak sekali ditayangkan di internet. Karena jika dilihat dari segi entertaining dan isi pada dunia internet yang tanpa batas, maka para pemilik situs menggunakan berbagai cara untuk  membuat situs lebih menarik dan sebisa mungkin mengundang banyak pengunjung. Salah satunya dengan menampilkan hal-hal yang bersifat tabu dan mengandung kekerasan sehingga membuat orang-orang tertarik.

Penipuan
 Untuk menghindarinya hal-hal tersebut Cara yang terbaik adalah tidak mengindahkan atau mengiraukan hal ini atau mengkonfirmasi informasi yang Anda dapatkan pada penyedia informasi tersebut dan selalu berhati-hati ketika menerima informasi yang kita dapatkan terutama dalam urusan jual beli.

Carding ,
 memang kita akui cara belanja dengan menggunakan Kartu kredit adalah cara yang paling praktis dan paling banyak  digunakan dalam dunia internet. Para penjahat internet pun banyak sekali yang  melakukan kejahatan dalam bidang ini. Berbagai cara yang mereka gunakan, mereka  mampu mendeteksi adanya transaksi dengan kartu kredit on-line lalu membaca dan mengintai kode Kartu yang digunakan korban . Lalu selanjutnya mereka menyalahgunakan data yang mereka peroleh untuk kepentingan mereka.

Perjudian ,
 Dengan jaringan yang tersedia di internet yang membuat segalanya lebih praktis, para penjudi tidak perlu pergi ke tempat yang di sediakan khusus untuk melakukan perjudiannya. mereka hanya perlu menghindari situs-situs seperti ini, karena biasany situs-situs yang berbau perjudian tidak terlalu agresif dan memerlukan banyak persetujuandan persyaratan-persyaratan  dari para pengunjungnya.

Mengurangi sifat sosial manusia 
hal ini juga merupakan dampak yang berbahaya karena cenderung lebih suka berhubungan lewat dunia maya daripada bertemu secara langsung. Dari sifat sosial yang berubah dapat mengakibatkan kita sulit dalam berkomunikasi dengan masyarakat dan menjadikan kita orang yang KUPER(Kurang Pergaulan)







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...